Rabu, 30 Desember 2009

LAHAN SMKN 2 TANAH GROGOT TERLUAS DI INDONESIA

Samarinda, - Di ujung Selatan Provinsi Kaltim, tepatnya di Tanah Grogot, Kabupaten Paser terdapat sekolah yang memiliki lahan terluas di Indonesia. Sekolah yang memiliki lahan seluas 106,9 hektare itu bernama SMKN 2.

“Di SMKN 2 Tanah Grogot yang memiliki asrama siswa dan perumahan guru ini memiliki lima program keahlian,” kata Wakil Kepala SMKN 2 Tanah Grogot Bidang Kurikulum, Herry Sapto Priyono di Tanah Grogot, Senin (14/12).

Dikatakan, lima program keahlian itu yakni, budidaya tanaman. Di program ini pihak sekolah membekali peserta didik dengan kemampuan perencanaan, pembibitan, dan pengelolaan produksi tanaman holtikultura, buah-buahan dan perkebunan.

Sementara dukungan lahan praktek holtikultura seluas 5 hektare untuk kebun jeruk. Untuk kelapa sawit seluas 30 hektare. Sementara fasilitas laboratorium kultur jaringan yang tersedia dapat memproduksi atau memperbanyak bibit secara in vitro.

Di program budidaya ternak, sekolah ini juga membekali siswa dengan kemampuan perencanaan, pembibitan ternak unggas , pengelolaan usaha budidaya ternak unggas dan rumanisasi secara profesional dengan fasilitas penunjang praktek.

Sejumlah fasilitas yang bisa digunakan peserta didik untuk praktek antara lain kandang ternak unggas sebanyak 5.000 ekor. Rinciannya adalah setiap minggu mendatangkan dan menjual 500 ekor ayam potong.

“Selain itu juga ada penggemukan 20 ekor sapi yang didatangkan per periode. Di sisi lain, kami juga mengembangkan usaha jasa pembuatan mesin tetas dan penetasan. Sama dengan budidaya tanaman, budidaya ternak ini juga terakreditasi A,” kata Herry.

Untuk budidaya ikan, lanjutnya, pihaknya harus memberikan ilmu kepada siswa tentang kemampuan perencanaan, pembenihan, pengelolaan produksi serta penanganan pasca panen secara profesional.

Di program ini ditunjang fasilitas praktek berupa unit pembenihan ikan dan udang galah, delapan unit kolam budidaya air tawar, tambak udang windu seluas 4,5 hektare. Di samping juga tersedia peralatan ukur kualitas air.

Program lainnya adalah agroindustri pangan. Program ini menekankan pada industri pengolahan pangan yang berbahan dasar produk pertanian seperti minuman dari sari kedelai dan buah-buahan, makanan ringan dan berbagai produk roti. Fasilita pendukung antara lain dapur kerja skala industri.

Program keahlian kelima adalah mekanik otomotif. Fasilitas penunjang di pogram ini yakni bengkel kerja mekanisme. Di program ini siswa dibekali dengan kemampuan perencanaan, pengelolaan bengkel kerja, perawatan mesin dan lain-lain.
***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar